Gerubok

ONEKLIK

NGULAK NGALIK

Home / JATIM / Madura / Sumenep / Menjelang Bulan Ramadhan Tahun 2024, Kapolres Sumenep Cek Ketersediaan Beras di Gudang

Menjelang Bulan Ramadhan Tahun 2024, Kapolres Sumenep Cek Ketersediaan Beras di Gudang

Menjelang Bulan Ramadhan Tahun 2024, Kapolres Sumenep Cek Ketersediaan Beras di Gudang

 

Sumenep, Lintasindonesia.co.id- Kapolres Sumenep, AKBP Henri Noveri Santoso, S.H., S.I.K., M.M memastikan persediaan beras di Perum Bulog, Desa Kertasada, Kecamatan Kalianget.Selasa, (5/3/2024).

Hal itu dilakukan untuk memastikan persediaan beras aman selama bulan suci Ramadhan tahun 2024 yang tinggal menghitung hari.

Kapolres Sumenep AKBP Henri Noveri Santoso mengatakan, kunjungan ini ke kantor Bulog Sumenep untuk menjaga stabilitas harga dan ketersediaan pangan menjelang ramadhan dan Idul Fitri.

“Kami bersama Bulog melakukan pengecekan langsung di Gudang Bulog untuk memastikan ketersediaan stok pangan dan alhamdulillah stok beras aman,” kata Kapolres Sumenep AKBP Henri.

Menurutnya, adapun tujuan dari pengecekan ini hanya untuk membantu masyarakat Sumenep untuk mendapatkan beras selama bulan Ramadhan dan Idul Fitri.

“Hasil pengecekan di sejumlah pasar di Sumenep, harga beras sudah mulai turun. Sehingga, masyarakat tidak susah lagi mendapatkan beras menjelang ramadhan,” jelasnya.

Sementara Ansori selaku petugas operasional gudang mengucapkan terima kasih kedatangan Kapolres Sumenep.

”Terimakasih atas kunjungannya, untuk melihat kondisi digudang Bulog. Gudang Bulog sampai saat ini persediaan beras aman. Karena, kami Kancab Madura masih dalam proses pengajuan 600 ton ke Surabaya dan untuk Kabupaten Sumenep mendapat bagian 150 ton,” tutupnya. (Ys)

Check Also

Pemkab Sumenep Tangani Persoalan Sampah, Ciptakan Kota Sehat dan Asri

Sumenep, Lintasindonesia.co.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Madura, Jawa Timur melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) tangani …

Dua Orang Berhasil Ditangkap Petugas, Ternyata Gara-Gara Ini

Sumenep, Lintasindonesia.co.id- Satresnarkoba Polres Sumenep, Madura, Jawa Timur kembali tangkap 2 tersangka di sebuah rumah, …

Dibawah Pimpinan Hairil Fajar, BPRS Bhakti Sumekar Mampu Sumbang PAD Terbesar

Sumenep, Lintasindonesia.co.id- BPRS Bhakti Sumekar Sumenep, Madura, Jawa Timur kini mampu sumbangkan PAD untuk pemerintah …

media UNGKAP TABIR

ABOUT LPPNRI

10 URUTAN BERITA YANG PALING BANYAK DI LIHAT

BERITA YANG PALING POLULER DAN KOMENTAR

SHARE AND FOLLOW THE SOCIAL MEDIA OF LINTAS INDONESIA

error: Content is protected !!